- Jan.2017
- 12
CCTV Cerdas TP-Link Bisa Peringatkan Anda Saat Maling Menyusup
Jakarta, Indonesia - 12 Januari 2017. TP-Link, produsen jaringan komputer asal Cina, pada Kamis (12/1/2017) meluncurkan kamera pemantau cerdas, yang bisa membuat kediaman Anda lebih aman dari ancaman pencuri atau kejahatan lainnya.
Cloud Camera NC450, nama kamera pemantau itu, merupakan IP Camera untuk rumah dan bisnis. Kamera tersebut memiliki sudut pandang hingga 360 derajat, kejernihan kualitas gambar serta video HD 720p, hingga fitur Night Vision.
Seluruh fitur di kamera dapat diatur dan digunakan melalui aplikasi TPCamera yang bisa diunduh di ponsel bersistem Android maupun iOS dari Apple.
"Ketika kamera menangkap gerakan atau suara tertentu, notifikasi akan segera dikirimkan ke email kita dan telah diintegrasikan dengan penyimpanan micro SD 32GB. Adanya 2-way streaming audio memampukan pengguna berinteraksi dua arah," ucap Product Development and Marketing Head PT-Link Indonesia, Daniel Tan.
Peluncuran Cloud Camera NC450, yang dibanderol dengan harga Rp1,1 juta itu, merupakan tanda TP-Link semakin serius menggarap pasar produk-produk rumah pintar (smarthome) di Indonesia pada 2017. Selain IP Camera, pada kesempatan yang sama TP-Link juga memperkenalkan Wi-fi Smartplug HS100 serta Smartbulb Wi-Fi LED LB 100.
Wi-Fi Smartplug HS100 merupakan perangkat steker listrik cerdas yang dapat dikontrol jadwal aktif serta non-aktifnya melalui aplikasi Kasa di ponsel pintar Android atau iOS.
Sementara itu, Smartbulb Wi-Fi LED LB 100 ialah lampu bohlam pintar yang dapat dinyala, dimatikan, serta diatur intensitas cahayanya melalui aplikasi ponsel pintar yang sama.
Wi-fi Smartplug HS100 dan Smartbulb Wi-Fi LED LB 100 akan dipasarkan di kisaran harga Rp599 ribu.
Menurut Sterling Li, Product Development and Distribution Sales Manager TP-Link Indonesia, Cloud Camera NC450 dan Wi-Fi Smartplug HS100 akan ada di pasaran pada kuartal kedua, sedangkan Smartbulb Wi-Fi LED LB100 di kuartal ketiga.
Untuk informasi lebih lanjut kunjungi:
Untuk informasi lebih lengkap tentang TP-LINK, silahkan kunjungi www.tp-link.co.id atau ikuti:
- Facebook: https://www.facebook.com/TPLINKIndonesia
- Twitter: https://twitter.com/tplink_indo
- YouTube: https://www.youtube.com/channel/UCxaTEoETHi8I6MfFXmLxrjQ
- TP-LINK Forum: forum.tp-link.com
Media Contact:
Oktavia Mega Wati
+6221-64701260