Year:
--  
    Jun.2017
    15

    Q1 2017, TP-Link Laporkan Kenaikan Penjualan 41%

    Q1 2017, TP-Link Laporkan Kenaikan Penjualan 41%

    Jakarta, Indonesia - 15 Juni 2017. TP-Link mengumumkan laporan penjualan pada kuartal pertama tahun 2017 ini. Pada periode tersebut, TP-Link melaporkan penjualannya mengalami peningkatan penjualan sebesar 41 persen.

    “Kebutuhan masyarakat Indonesia akan jaringan internet cepat menjadi salah satu yang mempengaruhi penjualan kami. Minat konsumen semakin meningkat seiring kebutuhan internet untuk di rumah maupun di lingkup bisnis kecil dan menengah,” ujar Country Director TP-Link Indonesia, Wilson Lu.

    TP-Link menyebut dua produk yang menjadi produk dengan penjualan tertinggi pada kuarta pertama 2017, yaitu TL-WR840N dan Easy Smart Switch. TL-WR840N dilaporkan terjual sebanyak 30.000 unit, sedangkan Easy Smart Switch sebanyak 100.000 unit.

    Selain itu, pendapatan penjualan bisnis smart home TP-Link juga global dilaporkan mengalami pertumbuhan sebanyak empat kali lipat. Hingga saat ini, sebesar 80 persen produk smart home karya TP-Link dipasarkan di wilayah Eropa dan Amerika Utara.

    Meski demikian, kemajuan teknologi pesat di wilayah asia serta penetrasi internet yang kian pesat, termasuk di Indonesia, TP-Link meyakini bahwa tahun ini bisa merambah wilayah Asia Pasifik.

    TP-Link juga mengungkap keyakinannya terkait kesuksesan proudk IoT di Indonesia. Kepercayaan akan tren IoT tersebut didukung oleh dukungan infrastruktur yang kian baik. Hal tersebut mendorong kemajuan bisnis TP-Link serta mendukung dalam menyambut era IoT.

    Untuk informasi lebih lanjut kunjungi:

    http://teknologi.metrotvnews.com/read/2017/06/15/715880/q1-2017-tp-link-laporkan-kenaikan-penjualan-41

    Untuk informasi lebih lengkap tentang TP-LINK, silahkan kunjungi www.tp-link.co.id atau ikuti:

    Media Contact:

    Oktavia Mega Wati

    +6221-64701260

    marketing.id@tp-link.com

    From United States?

    Get products, events and services for your region.